Konsultasi Publik (KP) I Penyusunan KLHS Kecamatan Raba
Dinas Lingkungan Hidup Kota Bima melaksanakan kegiatan Konsultasi Publik I Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) Terhadap Rencana Detail Tata Ruang Kecamatan Raba pada hari rabu tanggal 5 Oktober 2022 yang berlokasi di aula pertemuan Kantor Kecamatan Raba Kota Bima.
Pada kegiatan yang dihadiri oleh Bapak Arif Roesman Efendi, ST., MT selaku narasumber dan dipantau langsung oleh Ibu Taradina Mastawi, ST selaku Tim Validasi dari DLHK Proviinsi NTB melalui video converence, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bima, Syarief Rustaman, S.Sos.,M.AP, menyampaikan bahwa kegiatan ini melibatkan pemangku kepentingan yang relevan. “Bahwa dengan tujuan teridentifikasinya target serta capaian tujuan pembangunan yang berkelanjutan, isu pembangunan berkelanjutan juga isu pembangunan berkelanjutan yang paling strategis, maka perlu melibatkan Instansi Pemerintah Provinsi NTB, Instansi Pemerintah Kota Bima, Unsur Akademisi, dan Unsur Masyarakat dari tiap Kelurahan di Kecamatan Raba”.
Kegiatan Konsultasi Publik ini merupakan hal yang penting karena KLHS bukan merupakan proses teknokratik atau ilmiah saja, melainkan merupakan proses deliberatif yang mengutamakan keterlibatan para pemangku kepentingan, sehingga KLHS ini sarat proses komunikasi melalui negosiasi untuk mencapai kesepakatan bersama serta mengatasi konflik yang bisa terjadi dalam proses KLHS ini.
Sebelum Konsultasi Publik ini, telah dilakukan banyak kegiatan dengan metode diskusi kelompok terfokus (focus discussion group) yang bertugas membahas beberapa isu secara khusus dengan anggota yang terbatas, sehingga diskusi mengenai beberapa isu spesifik dapat dilakukan secara khusus dan tajam dengan jumlah peserta yang terbatas, agar dialog dan pengambilan keputusan dapat dilakukan dengan lebih efektif.
BIDANG TATA LINGKUNGAN