Gotong Royong Pembersihan Lumpur Sisa Banjir di Kelurahan Panggi

DLH (Dinas Lingkungan Hidup) Kota Bima membantu masyarakat Kelurahan Panggi yang sedang melaksanakan Gotong Royong , tepatnya tanggal 11 Maret 2023. Kegiatan ini merupakan bagian dari dampak Banjir yang terjadi selama beberapa hari ini  yang ditinjau oleh Wakil DPRD Kota Bima , Bapak Syamsuri, SH.

Pada Kesempatan itu, Wakil DPRD Kota Bima mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh lapisan masyarakat, aparat kelurahan serta aparat DLH Kota Bima yang telah ikut dalam pelaksanaan Aksi Gerakan Gotong Royong ini. 

Diharapkan dengan dilaksanakannya Aksi Gerakan Gotong Royong ini dapat menggugah dan meningkatkan semangat segenap lapisan masyarakat, untuk senantiasa berupaya optimal menjaga dan memelihara lingkungan yang bersih dan sehat, serta tidak membuang sampah sembarangan , terutama ke selokan dan sungai, tapi pada tempat yang sudah disediakan.