Wali Kota Bima Audiensi dengan Wakil Menteri Lingkungan Hidup Bahas Pengelolaan Sampah

Jakarta, 8 januari 2026 - Wali Kota Bima H. A. Rahman H. Abidin melakukan audiensi dengan Wakil Menteri Lingkungan Hidup/Wakil Kepala Badan Pengendalian Lingkugan Hidup Diaz Faisal Malik Hendropriyono dalam rangka membahas secara komprehensif penanganan dan pengelolaan sampah di Kota Bima. Audiensi tersebut dilaksanakan sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kota Bima dalam memperkuat kolaborasi dengan pemerintah pusat guna mengatasi permasalahan persampahan secara terencana, terpadu, dan berkelanjutan.

Dalam pertemuan tersebut, Wali Kota Bima didampingi oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Bappeda, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah, serta Sekretaris Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Kehadiran seluruh perangkat daerah terkait menunjukkan bahwa isu persampahan ditangani secara lintas sektor dan menjadi prioritas bersama.Pada kesempatan audiensi, Wali Kota Bima menyampaikan kondisi eksisting pengelolaan sampah, mulai dari produksi sampah harian masyarakat, ketersediaan sarana prasarana, pengelolaan TPA, hingga tantangan keterbatasan anggaran dan SDM.Wali Kota juga memaparkan berbagai upaya yang telah dilakukan Pemerintah Kota Bima, antara lain penguatan program bank sampah, gerakan masyarakat peduli sampah, edukasi pemilahan sampah dari sumber, serta penataan sistem pengangkutan.

Kementerian Lingkungan Hidup melalui Wakil Menteri menyampaikan komitmennya untuk mendukung Pemerintah Kota Bima dalam penanganan sampah. Bentuk dukungan tersebut antara lain fasilitasi pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Reduce-Reuse-Recycle (TPS3R), peningkatan kapasitas dan kualitas Tempat Pemrosesan Akhir (TPA), bantuan sarana prasarana persampahan, serta penguatan program pengurangan sampah sejak dari hulu hingga hilir.

Komitmen ini diharapkan mampu mempercepat terwujudnya pengelolaan sampah yang lebih modern, efektif, dan berwawasan lingkungan di Kota Bima. Wakil Menteri Lingkungan Hidup/Wakil Kepala Badan Pengendalian Lingkugan Hidup juga memberikan apresiasi atas komitmen Pemerintah Kota Bima dalam menangani persoalan sampah serta mendorong agar edukasi, perubahan perilaku, dan penguatan kebijakan daerah terus diperkuat sejalan dengan kebijakan nasional pengelolaan sampah.

Melalui audiensi ini, Pemerintah Kota Bima berharap terbangun kerja sama yang lebih erat dengan Kementerian Lingkungan Hidup, sehingga upaya penanganan sampah di Kota Bima dapat berjalan lebih efektif, berdampak nyata bagi kebersihan kota, kesehatan masyarakat, serta kualitas lingkungan hidup.

Pemerintah Kota Bima menegaskan bahwa isu persampahan bukan hanya urusan pemerintah, tetapi membutuhkan dukungan seluruh elemen masyarakat. Oleh karena itu, Wali Kota Bima mengajak masyarakat untuk terus meningkatkan kesadaran dalam mengurangi, memilah, dan mengelola sampah secara bijak demi mewujudkan Kota Bima yang bersih, sehat, dan berkelanjutan.


PPID DLH KOTA BIMA